ENCIK NURUL HAFIDAH - 15650017
Simulasi Lampu Lalu Lintas
Sistem kontrol lampu lalu lintas sangat diperlukan untuk mengatur lalu lintas di persimpangan jalan. Agar sistem kontrol bekerja dengan baik untuk mengatasi kemacetan salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan mengatur waktu dan lama nyala lampu lalu lintas yang disesuaikan dengan waktu dan hari saat kondisi lalulintas normal,
Sistem kontrolnya terdiri dari mikrokontroler, RTC, EEPROM, tombol-tombol dan display. RTC berisikan data berupa jam, menit, detik, tanggal, bulan dan tahun, yang nantinya digunakan sebagai masukan ke mikrokontroler untuk mengontrol lampu lalu lintas sesuai dengan kondisi. Pada penelitian ini diharapkan dapat merealisasikan sebuah simulator sistem kontrol lampu lalu lintas berdasarkan waktu dan kepadatan kendaraan dengan menggunakan mikrokontroler, yang nantinya dapat digunakan untuk mengatasi kemacetan sesuai dengan waktu dan kondisi kepadatan lalulintas.
Lampu lalu lintas merupakan alat yang mengatur pergerakan lalu lintas di persimpangan jalan, melalui pemisah waktu berbagai arah pergerakan yang saling berpotongan. Lampu lalu lintas dapat memberikan keuntungan bagi peningkatan keamanan lalu lintas, mengurangi kemacetan dan memberikan keamanan bagi pengguna penyeberang jalan.
Untuk cara merangkainya ada pada Video dibawah ini
Comments
Please log in or sign up to comment.